Yuk, Kenali Jenis Termometer dan Cara Penggunaannya

Ketika demam, suhu tubuh akan meningkat. Artinya, apabila disentuh, umumnya akan terasa hangat atau panas. Terkadang, ukuran panas tidaknya tubuh seseorang akan berbeda-beda bagi siapa yang menyentuhnya. Untuk itu, diperlukan suatu alat untuk mengukur seberapa tinggi suhu tubuh seseorang saat demam secara pasti.  Setelah diketahui suhu tubuhnya, maka dapat dijadikan langkah antisipasi apakah perlu penanganan lebih lanjut atau tidak. 

Nah, alat yang digunakan untuk mengukur suhu tubuh secara tepat adalah termometer. Apakah termometer itu? Bagaimana cara menggunakannya? Cari tahu selengkapnya pada ulasan dibawah ini ya!

Apakah Termometer Itu?

Bagi para akademisi ataupun tenaga medis, pasti sangat tahu dan paham apa itu termometer. Ya, termometer merupakan alat untuk mengukur suhu badan. Ada beberapa jenis termometer yaitu digital dan manual. Untuk jenis termometer manual atau analog, biasanya terdiri dari tabung, penanda, dan zat yang bereaksi dengan suhu tubuh. Beberapa zat tersebut bisa berubah warna atau mengembang naik ketika bereaksi dengan suhu tubuh. Lain halnya dengan termometer digital yang jauh lebih canggih.

Fungsi termometer tidak hanya digunakan untuk mengukur suhu tubuh. Alat ini umumnya juga digunakan di laboratorium untuk mengukur suhu udara atau suhu objek lain. Nah, berikut ini adalah beberapa jenis termometer untuk mengukur suhu badan.

Termometer Digital

Alat pengukur suhu badan digital ini mampu menunjukkan hasil yang cepat dan akurat. Bentuk dan ukuran termometer digital berbeda-beda. Pada bagian ujungnya terdapat sensor yang berfungsi untuk membaca suhu tubuh saat menyentuhnya selama beberapa detik. Ada tiga cara menggunakan termometer ini yaitu dimulut, dianus, atau dibawah lengan/ ketiak.

Pertama, cara penggunaan termometer digital dimulut. Langkahnya, cukup letakkan ujung sensor termometer dibagian bawah lidah dengan posisi bibir tertutup. Saat pengukuran, usahakan tidak berbicara, menggigit, atau menjilat alat ini. Bernafas secara normal melalui hidung dan apabila terdengar bunyi “biiip” atau sinyal lainnya, maka hasil pengukuran suhu tubuh sudah dapat dibaca dilayar.

Kedua, cara penggunaan termometer digital dianus yang umumnya dilakukan pada bayi lantaran tidak bisa diam saat dimasukkan dimulut.  Terlebih dulu, cuci termometer dengan sabun dan bilas dengan air dingin. Kemudian, keringkan dan lap bersih. Basahi ujung termometer dengan pelumas seperti petroleum jelly. Tidurkan bayi dipermukaan datar dan buka kedua kakinya secara perlahan. Masukkan alat ini ke anus perlahan dan diamkan selama 30 detik hingga sensor berbunyi.

Ketiga, pengukuran dibawah lengan atau ketiak dilakukan seperti yang sudah umum diketahui. Tempatkan setengah alat ini diantara kedua lengan atau dihimpit di ketiak. Pastikan sensor ikut terhimpit diantara kulit, bukan baju. Setelah 2 atau 3 menit, maka sensor akan berbunyi dan menunjukkan hasil pengukuran.

Termometer Air Raksa

Jenis termometer pengukur suhu tubuh lain adalah termometer air raksa. Alat ini merupakan pengukur suhu tubuh manual yang menggunakan air raksa atau zat merkuri. Apabila digunakan, maka air raksa yang ada dalam tabung akan naik menuju ruang kosong dan menunjukkan titik angka penanda suhu. Namun, alat ini sekarang sudah dilarang digunakan lantaran berbahaya bagi tubuh karena risiko paparan merkuri yang tinggi.

Termometer Telinga dan Kening

Termometer untuk mengukur suhu tubuh pada telinga dan kening ini disebut termometer inframerah. Jenis termometer suhu badan satu ini tidak perlu melakukan kontak fisik, cukup posisikan ke arah kening atau lubang telinga, maka sinar inframerah akan membaca panas yang keluar dari kepala atau telinga. Suhu tubuh dapat dilihat pada layar alat ini.

Ada beberapa hal yang dilakukan baik sebelum maupun sesudah menggunakan termometer supaya hasil pengukurannya tepat. Misalnya, tidak mengonsumsi makanan atau minuman panas atau dingin sebelum pengukuran. Jika terlanjur, tunggulah selama 10-15 menit sebelum pengukuran suhu tubuh. Khusus penggunaan termometer digital, setelah dipakai wajib dibersihkan.

Nah, setelah mengetahui jenis termometer diatas, maka Anda dapat memutuskan manakah yang sebaiknya dimiliki di kantor atau di rumah. Untuk pilihan selengkapnya, Anda bisa cek di Bhinneka.com. Bhinneka menyediakan beragam jenis termometer digital dan inframerah dengan harga yang bersaing. Beli jenis termometer satuan ada harga hemat. Apalagi kalau beli dalam jumlah besar, lebih menarik lagi harganya. Yuk, tunggu apa lagi? Segera belanja thermometer dan alat kesehatan lainnya di supplier terbaik Bhinneka.com. 

Leave a Reply

Your email address will not be published.